Matamu sering berasa perih, capek, dan mau lepas gara-gara keasyikan Twitter atau Facebook-an seharian? Jangan khawatir hampir semua orang juga pernah mengalaminya kok, terlebih lagi mereka yang memang bekerja seharian di depan laptop. Saking umumnya kejadian ini, sampai ada istilah medisnya lho: ‘Computer Vision Syndrome’ alias CVS. Walaupun gejala ini hanya sementara dan bisa hilang sendiri, sebenarnya banyak lho cara mudah menghindari ketidaknyamanan ini. Apa saja sih?
Pertama, Jangan Memelototi Layar Komputermu. Pastikan Jarak Matamu dengan Layar Selalu Paling Tidak Satu Rentangan Tangan
Jarak fokus paling ideal dan optimal bagi mata untuk melihat satu objek adalah kurang lebih 20-26 inci (50-66 cm) atau sekitar satu rentang tanganmu. Pada jarak tersebut, penglihatan normal, baik dari mata normal atau yang dibantu kacamata, akan berada pada titik paling nyaman. Jadi, pastikan selalu terdapat jarak minimal satu rentangan tangan antara matamu dengan layar komputer atau peralatan elektronikmu yang lain.
Di samping mengatur jarak ideal bagi kenyamanan mata, cara ini juga akan membantumu menjaga postur tubuh yang baik. Secara tidak langsung dengan jarak tersebut, posisi dudukmu juga akan tegak. Sudah mata capek, kamu pasti gak mau juga ‘kan jadi bungkuk?
Kamu Tak Boleh Memandang Rendah Orang Lain, Namun Selalu “Pandang Rendah”-lah Layar Gadget-mu
Dengan banyaknya kursi kantor yang bisa diatur ketinggiannya, kamu bisa dengan mudah mengatur ketinggian ideal ini. Kamu juga jadi mengerti ‘kan kenapa kebiasaan membaca sambil tidur itu buruk. Walaupun awalnya kamu kira nyaman, matamu akan jadi lebih cepat letih karena objek yang harus dilihat berada di atas level matamu.
Usahakan Tidak Ada Sumber Cahaya Lain yang Menyilaukan di Kamar
Pencahayaan yang baik memang jadi satu syarat utama dari sebuah ruangan yang sehat. Tapi jika kamu berhadapan dengan layar atau monitor komputer seharian, cahaya langsung matahari yang menghangatkan ruangan dari jendela mungkin justru akan membuat matamu capek. Apalagi jika posisimu berhadapan langsung atau membelakangi jendela. Matamu akan sangat menderita.Cahaya dari sinar matahari atau lampu yang mengenai komputer atau gadget-mu akan membuat pandanganmu ke layar silau dan tidak fokus. Akibatnya, matamu akan bekerja lebih keras. Jika bisa pastikan kamu tidak duduk di depan atau di belakang jendela, tapi di sampingnya. Ganti lampu yang terang putih dengan penerangan yang hangat. Atau investasilah untuk melapisi layar peralatan elektronikmu dengan filter antiglare yang mudah didapatkan dimana-mana.
Atur Juga Kecermelangan Layarmu, Jangan Terlalu Terang Ataupun Gelap
Tentu saja selain mengatur gangguan kilau cahaya lain di ruangan, kamu juga harus mengatur terang dan ketajaman yang pas untuk layarmu sendiri. Kebanyakan gadget sekarang sudah memiliki pengaturan otomatis untuk pengerangan layar ini. Tapi jikalau belum, pastikan pengaturannya tidak terlalu terang sampai bikin kamu pusing atau terlalu gelap sampai kamu harus mengerinyitkan mata.Pastikan juga layarmu bersih dari debu atau noda yang mengurangi kecermelangan pandanganmu.
Ini Nih Posisi Ideal Untuk Kenyamanan Matamu Jika Berhadapan Dengan Layar
Setelah Posisimu Ideal, Penting Untuk Menjiwai Aturan 20-20-20
Aturan 20-20-20 adalah aturan utama yang dapat mencegah kepenatan matamu. Untuk setiap 20 menit yang dihabiskan memandangi layar, kamu harus mengalihkan pandanganmu dari layar ke objek yang letaknya kurang lebih 20 kaki (30 cm) selama 20 detik. Kamu juga bisa menggunakan kesempatan ini untuk berdiri dan meregangkan otot-otot yang kaku selama duduk.Mengalihkan fokus secara rutin ini berfungsi untuk mengurangi ketegangan yang sama di mata. Cukup hanya dengan 20 detik di setiap 20 menitnya, matamu akan terhindar dari kejenuhan dan keletihan memandangi layar yang sama. Terlebih lagi kalau 30cm dari kamu memang ada pemandangan indah yang bisa kamu nikmati. Tambah sehat deh matamu.
Walaupun Sedang Fokus, Jangan Lupa Untuk Berkedip-Kedip Ria di Hadapan Layar
Dalam kondisi normal, rata-rata orang akan mengedipkan mata 18-20 kali dalam semenit. Namun studi para ahli menunjukkan bahwa jumlah tersebut turun secara signifikan ketika orang sedang melihat layar komputer atau HP: hanya 7-10 kali dalam semenit. Bisa jadi karena konsentrasi penuh menyelesaikan pekerjaan atau keasyikan menjelajahi dunia maya, orang tampaknya jadi lupa berkedip.Padahal mengedipkan mata itu penting lho untuk menjaga kelembapan mata supaya tidak kering dan perih. Kedipan mata juga berfungsi untuk menghilangkan debu dan kotoran yang menempel dari udara. Daripada kedipanmu ke gebetan gak digubris, mending rajin-rajin ngedipin laptop atau HP… ‘kan jelas ada manfaatnya.
Kalau Mau Sehat dan Bugar Ya Harus Olah Raga, Gak Terkecuali Olah Raga Untuk Matamu
a. Benamkan Matamu dalam Kegelapan dan Kehangatan Telapak Tanganmu
Untuk pemanasan, kamu hanya perlu kehangatan telapak tanganmu saja. Jadi pertama-tama, gosok-gosoklah kedua telapak tanganmu selama 10-15 detik sampai terasa hangat. Lalu letakkan kedua telapak tangan menutupi matamu. Tapi jangan sampai jari-jarimu menyentuh matamu, biarkan ada ruang kosong diantara yang membentuk tirai kegelapan di depan matamu. Tutup matamu, bernapaslah secara teratur, dan tenangkan dirimu.Kegelapan dan kehangatan ini akan membantu matamu beristirahat secara maksimal. Teruskan metode ini selama cara ini masih bisa menenangkan dan mengurangi keletihan matamu. Setelah merasa baikan, secara perlahan singkirkan tangan dan bukalah matamu.
b. Putar-Putar Bola Matamu
Untuk metode olahraga yang selanjutnya, kamu bisa mengatur posisimu dengan duduk tegap dan bernapas secara teratur. Tanpa menggerakkan kepalamu, tujukan pandanganmu ke atas memandang langit-langit. Lalu secara perlahan-lahan gulingkan bola matamu searah jaruh jam mengitari jarak seluas mungkin dari pandanganmu. Ulangi gerakan ini sebanyak 3 kali, lalu ulangi 3 kali lagi dengan arah berlawanan jarum jam.c. Mainkan Fokus Matamu
Masih dalam kondisi rileks dan bernapas secara teratur, rentangkan satu tanganmu dengan santai ke depan dalam keadaan mengepal kecuali ibu jari yang mengarah ke atas. Fokuskan pandanganmu ke arah ibu jari tersebut. Jangan lepaskan pandanganmu dari ibu jarimu sambil perlahan menggerakkan ibu jarimu ke arah hidungmu. Lama-lama kamu pasti tidak akan bisa melihat ibu jarimu lagi karena sudah terlalu dekat dengan matamu. Berhenti sejenak untuk mengatur napas dan rentangkan kembali tanganmu dengan tetap tidak melepaskan pandangan dari ibu jarimu. Ulangi gerakan ini sebanyak 10 kali.Untuk Remedi yang Instan, Gunakan Obat Tetes Mata Sesuai Petunjuknya
Kalau matamu sudah sangat capek dan butuh remedi cepat, tetes mata ringan yang banyak dijual di apotik bisa jadi solusinya. Untuk tiap obat tetes mata kamu memang harus hati-hati membaca aturan pakainya. Asalkan tidak dipakai secara berlebihan, pada umumnya semua obat mata mampu meringankan gejala CVS dengan mata yang letih, kering, dan perih secara cepat. Jadi mungkin selalu menyiapkan tetes mata di tas akan membantumu menghadapi hari-hari panjang di depan laptop.Atau Jika Punya Uang Lebih, Berinvestasilah Untuk Membeli Kacamata Khusus Pengguna Komputer
Semakin banyak orang yang menyadari penyakit orang modern ini, semakin kreatif solusi yang ditawarkan untuk mengatasi CVS ini. Salah satunya adalah kaca mata khusus untuk pengguna komputer yang mampu mengurangi keletihan mata setelah berjam-jam menghadap layar komputer. Contohnya, perusahaan dari Jepang yang bernama Jins mengklaim bahwa produknya mampu memangkas paparan Blue Light, sinar pada layar LED yang berbahaya karena bisa menembus retina, sebanyak 50%.Walaupun belum terdapat toko resminya di Indonesia, jika benar-benar tertarik kamu bisa mendapatkan produk ini melalui berbagai situs online. Harga untuk produk ini dibanderol sekitar 500ribu-1juta. Buat kamu yang memang harus duduk berjam-jam di depan komputer karena tanggungjawab pekerjaan, mungkin berinvestasi membeli kacamata ini bisa jadi kunci untuk meningkatkan produktivitasmu.
Tapi Cara Paling Mudah Adalah… Matikan Saja Layar Komputermu
Tapi untuk kamu yang sekedar kecanduan alat-alat elektronik yang merajai kehidupan kita sekarang ini, cara terbaik adalah… untuk mematikannya saja peralatan elektronikmu walaupun hanya sejenak. Berikanlah kesempatan kepada matamu untuk beristirahat dan mengembalikan keoptimalan fungsi-fungsinya. Sejatinya mereka hanya dirancang untuk melihat dan menikmati keindahan semua ciptaan Tuhan. Jadi jangan heran kalau matamu kecapekan ketika harus melihat barang ciptaan manusia tanpa henti!by Hardiana
0 komentar:
Posting Komentar